![]() |
Anggota DPRD Jabar H Ridwan Solichin menggelar reses bersama masyarakat Lemah Sugih Kabupaten Majalengka, Kamis (16/2/2023). |
MAJALENGKA – Para petani di Desa Lemah Sugih Kecamatan Lemah Sugih Kabupaten Majalengka mengeluhkan sulitnya mereka untuk mendapatkan pupuh bersubsidi.
Hal itu terungkap dalam kegiatan Reses II tahun 2022/2023 yang diselenggarakan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H Ridwan Solichin, SIP, MSI bersama para petani sayuran dan palawija di Lemah Sugih, Kamis (16/2/2023).
Dalam kesempatan itu dewan asal Dapil Jabar XI (Kabupaten Sumedang, Majalengka danSubang) ini banyak menerima aspirasi. Salah-satunya terkait ketersediaan pupuk bersubsidi yang saat ini mulai sulit diperoleh warga.
Mengingat, sebagian besar masyarakat Desa Lemah Sugih merupakan petani sayuran dan tanaman palawija. Sudah tiga bulan terakhir ini para petani mengalami kesulitan untuk mendapatkan pupuk bersubsidi di toko-toko yang ada di wilayahnya.
“Para petani mengaku sia-sia dengan kepemilikan Kartu Tani ini, karena pada saat akan digunakan Kartu Tani yang berupa kartu ATM itu sudah ada kuota pupuknya, tetapi saat akan dibelikan ke toko, di toko tidak tersedia pupuk bersubsidinya. Yang ada malah pupuk non subsidi yang tidak bisa dibeli pakai Kartu Tani,” ungkap Kang RinSo.
Kang RinSo mengaku sangat prihatin dengan kondisi yang dialami para petani di Lemah Sugih. “Terlebih pupuk bersubsidi ini sangat dibutuhkan untuk tingkat kesuburan pertanian mereka, apalagi di saat mulai musim tanam dan masa pertumbuhan, benar-benar dibutuhkan. Jika tidak dipupuk bisa gagal panen mereka,” imbuhnya.
![]() |
Puluhan warga antusias mengikuti reses Kang Rinso di Jalan Koperasi Desa Majalengka Wetan Kabupaten Majalengka |
Dari hasil jaring aspirasi itu, Kang RinSo juga mengungkapkan, langkanya pupuk bersubsidi di toko-toko pertanian yang ada di Lemah Sugih ditengarai kurangnya pasokan pupuk bersubsidi dari distributor.
“Nanti kami dari provinsi akan mendesak dinas terkait untuk menelusuri penyebab langkanya pupuk bersubsidi ini,” tandasnya lagi.
Pada Jumat 17 Februari 2023, kegiatan reses di Kabupaten Majalengka kembali digelar. Setelah sebelumnya reses di Desa Lemah Sugih, pada keesokan harinya reses berlanjut di Jalan Koperasi Desa Majalengka Wetan Kabupaten Majalengka.
Dalam kesempatan itu Kang RinSo kembali banyak menerima masukan aspirasi. Diantaranya masyarakat minta dipermudahnya dalam pengurusan administrasi kependudukan seperti pengurusan e-KTP, Kartu Keluarga serta Akta Lahir bagi anak yang baru lahir.(rik)
https://sumedang.radarbandung.id/politik/2023/02/16/petani-sayuran-lemah-sugih-mengadu-ke-dewan-jabar-soal-sulitnya-mendapatkan-pupuk-subsidi/